Friday, December 28, 2012

Cara Merawat Sepatu Suede

Beberapa hari yang lalu Sepatu Indonesia sudah memberikan artikel Tips Merawat Sepatu. Sepatu berbahan suede memang terlihat elegan dan stylish. Berbeda dengan sepatu berbahan kulit yang umumnya hanya berwarna hitam dan coklat, sepatu suede lebih banyak variasi warna dan cocok di kenakan untuk acara-acara kasual.
Tetapi di balik kelebihannya itu, sepatu berbahan suede sangat sulit dalam perawatannya. Makanya tidak heran jika banyak email dan message masuk ke kami untuk menanyakan cara merawat sepatu berbahan suede. Lalu bagaimana cara merawat dan membersihkan noda pada sepatu berbahan suede?

Cara Merawat Sepatu Suede


1. Gunakan Suede Protector
Suede protector di gunakan untuk melindungi sepatu suede kesayangan Anda dari debu dan kotoran. Semprotkan merata secara rutin pada sepatu Anda, bahkan jika perlu setiap Anda ingin mengenakannya. Anda bisa membeli suede protector ini di toko-toko sepatu atau di hypermarket.

2. Simpan di tempat sejuk dan kering
Jangan simpan sepatu suede Anda di bawah sinar matahari langsung, karena dapat membuat warna sepatu Anda pudar

3. Jaga bentuk sepatu dan kelembabannya
Jika sepatu tidak akan di pakai dalam waktu yang lama, simpan sepatu ke dalam kotaknya dan masukkan shoe trees atau gumpalan kertas putih untuk menjaga bentuk sepatu. Jangan menggunakan koran karena bisa luntur ke sepatu.

Anda juga bisa memasukkan silica gel atau kapur barus ke dalam kotak sepatu untuk menjaga kelembaban dan baunya, selain itu juga untuk mencegah serangga masuk ke dalam sepatu.
4. Hindari bahan kimia
Jauhkan sepatu suede kesayangan Anda dari bahan-bahan kimia yang dapat merusak warna dan bahan suede sepatu Anda.

Cara Membersihkan Sepatu Suede

1. Gunakan Sikat Suede
Bersihkan debu yang menempel dengan sikat khusus untuk bahan suede setiap kali Anda sehabis memakai sepatu suede Anda. Atau Anda bisa menggunakan penyedot debu di rumah Anda.

2. Gosok Dengan Karet Penghapus
Untuk noda ringan, bersihkan dangan karet penghapus khusus suede. Gosokkan pelan-pelan secara searah dan merata agar noda tidak kemana-mana. Anda juga bisa mengenakan penghapus pensil dengan kualitas baik.

3. Segera keringkan
Jika sepatu suede Anda basah atau terkena air, segeralah di keringkan. Gunakan lap kanebo atau bahan lain yang bisa menyerap air dengan baik. Jangan biarkan sepatu suede mengering secara alami karena akan menyebabkan bau.

4. Bersihkan Lumpur
Jika sepatu Anda terkena lumpur, tunggu sampai kering lalu sikat secara perlahan dan merata.

5. Bersihkan dengan suede cleaner
Untuk noda yang agak sulit seperti lumpur yang di sebutkan di atas atau cairan lain, Anda dapat membersihkannya dengan suede cleaner. Oleskan pada bagian yang terkena noda, lalu bersihkan dengan sikat khusus bahan suede.

Untuk noda yang sangat sulit di bersihkan dan Anda khawatir takut merusak sepatu Anda jika membersihkan sendiri, lebih baik bawa ke tempat khusus yang dapat membersihkan sepatu suede Anda seperti sebelumnya.
Terima kasih telah membaca artikel ini.

No comments:

Post a Comment